Senin, 24 Oktober 2011

Fungsi Mouse pada Keyboard


fingers-go-numb-when-using-a-computer-mouse-3Netsains.Com – Pernahkah kalian mempunyai masalah dengan mouse? Seperti mouse tidak berfungsi sepenuhnya, mau klik satu kali, justru keklik dua kali, atau  kursornya kemana-mana tak bisa dikendalikan. Mungkin bagi yang sudah advance menggunakan Windows tidak masalah dengan mouse yang error, karena mereka biasanya bisa menggunakan komputernya (windows) tanpa mouse. Namun bagaimana bagi mereka yang jika tidak ada mouse, tidak bisa mengoperasikan komputernya.
Ada tips bagi mereka yang fungsi mouse nya error, sebelum membeli mouse baru, yaitu dengan mengaktifkan fungsi mouse pada keyboard. Berikut langkah-langkahnya:
1.Masuk ke Control panel, start -> control panel. Untuk start tekan lambang windows pada keyboard atau tekan Ctrl + Esc, lalu gunakan panah kea rah control panel, tekan enter.
2.Pada control panel, pilih Accessibility Options. Pilih dengan tombol panah, Kemudian enter.
3.Pada dialog Accessibility Options, pilih Tab Mouse. Dengan cara menggunakan Tab, dan tombol panah.
4.Pada Tab Mouse, centang ‘Use MouseKey’ dengan menekan Alt+M.
5.Untuk pengaturan lebih lanjut, tekan Alt+S untuk setting.
6.Pada Dialog Setting, centang ‘Use Shortcut’ dengan menekan Alt+U,  centang ‘Hold down Ctrl to Speed up and Shift to slow down, dengan menekan Alt+H, pada pilihan ‘use MouseKey  when Numlock is’ pilih off dengan menekan Alt+F, centang ‘use mousekey status on screen’ dengan menekan Alt+S.
7.Kemudian klik OK, dengan menekan enter.
Untitled
Setelah setting tersebut selesai, perhatikan system tray (kanan bawah yang ada jam), akan muncul indicator mouse, tandanya masih tersilang, untuk mengaktifkannya, matikan numlock dengan menekan tombol numlock pada keyboard (posisinya ada di atas number pad di keyboard).
Pada posisi mousekey aktif, kita bisa menggunakan fungsi numpad sebagai mouse, coba perhatikan lebih detail pada numpad, ternyata ada tanda panah pada numpad, nah tanda panah itulah yang kita gunakan untuk menggerakan kursor mouse. Angka 4, 8, 6, 2 untuk menggerakan kursor mouse ke kiri, atas, kanan, bawah. Sedangkan angka 7, 9, 1, 3 untuk menggerakan kursor secara diagonal. Angka 5 untuk klik, tanda + untuk klik ganda (double klik), angka 0 untuk klik dan tahan (hold).
Untuk menggerakan kursor dengan cepat gunakan/sambil tekan tombol Ctrl untuk memperlambat gerakan kursor sambil tekan tombol shift. Untuk klik kanan, gunakan tombol klik kanan pada keyboard letaknya ada diantara logo windows dan Ctrl di sebelah kanan.





http://netsains.com/2010/04/fungsi-mouse-pada-keyboard/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar